Rabu, 22 November 2017

Pengantar Teknologi Internet & New Media : Cerita Pembuatan Program Aplikasi Game

Pada blog kali ini saya akan menceritakan pengalaman saya membuat program aplikasi, yaitu sebuah Game untuk tugas mata kuliah Softskill Pengantar Teknologi Internet & New Media.

Pada pertemuan pertama, dosen membagi-bagi kelompok untung mengerjakan tugas tersebut. Tugas tersebut dikerjakan berkelompok dengan anggota 8 orang. Program aplikasi game tersebut harus dibuat untuk target pasar anak kelas 3 SD kebawah. Untuk pertemuan selanjutnya, kami sudah harus mempresentasikan konsep program aplikasi yang kami buat.

Sebelum pertemuan selanjutnya dimulai, kami memikirkan konsep program aplikasi apa yang cocok untuk anak kelas 3 SD kebawah. Pada akhirnya disepakati kami akan membuat sebuah game mencocokkan gambar untuk Plan A dan game mencari perbedaan untuk Plan B. Berikut design konsep yang telah dibuat.




Pada pertemuan kedua, kami mempresentasikan konsep program yang kami buat kepada dosen. Mulai dari tema program aplikasi, alasan memilih tema tersebut, sampai manfaat dari program aplikasi tersebut. Pada pertemuan berikutnya, kami sudah harus mempresentasikan hasil program aplikasi kami dalam bentuk prototype maupun sudah benar-benar jadi.

Pada saat proses pembuatan program aplikasi, terdapat beberapa kendala. Proses pengerjaan program aplikasi berjalan lambat dikarenakan beberapa dari kami kurang paham sintaks yang akan digunakan dalam membangun program.

Pada pertemuan ketiga, kami seharusnya mempresentasikan program aplikasi yang telah kami buat. Namun waktunya tidak cukup dan hanya beberapa kelompok saja yang telah mempresentasikannya. Pertemuan selanjutnya akan diadakan setelah UTS berlangsung. Dan selama UTS mungkin kami dapat menyempurnakan program aplikasi yang kami buat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar